Pengaruh Perceived Usefulness & Kepercayaan terhadap Intensitas Penggunaan Teknologi E-Wallet sebagai Alat Transaksi
Kata Kunci:
E-wallet, Perceived usefulness, Intention to use, TrustAbstrak
E-wallet adalah layanan elektronik yang memungkinkan untuk menyimpan data pada alat pembayaran seperti kartu kredit,dan uang elektronik, yang juga dapat digunakan untuk melakukan pembayaran. Atensi atau minat konsumen dalam menggunakan oleh e-wallet akan tumbuh seiring dengan manfaat yang dirasakan (perceived usefulness) dan kepercayaan (trust) terhadap penyedia layanan dan teknologi yang digunakan oleh penyedia atau provider e-wallet. Dalam Penerimaan teknologi dan adopsi e-wallet pentingnya perceived usefulness telah terbukti, yang menyiratkan bahwa tingkat kegunaan teknologi yang lebih tinggi pada intention to use oleh pedagang atau merchant dan diterima dengan baik oleh konsumen. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan SEM-CB. Setelah menyebarkan kuesioner kepada 327 responden hasil olah data menunjukan 4 hipotesis diterima dengan Hipotesis 1 dan Hipotesis 3 diterima pada nilai P-Value 0.000, kemudian hipotesis 2 dengan nilai P-Value 0,005, dan hipotesis 4 diterima dengan nilai P-Value 0,003. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat memberikan sudut pandang baru beserta dengan referensi tentang kegunaan teknologi e-wallet dalam sebagai alat transaksi.