Perancangan Pengalaman Pengguna pada Aplikasi Pemesanan Jadwal Potong Rambut Barbershop di Kota Gresik dengan menggunakan Metode Human-Centered Design
Kata Kunci:
Barbershop, User Experience, Human-Centered Design, Usability Testing, User Experience QuestionnaireAbstrak
Kondisi barbershop di Kota Gresik yang ramai pelanggan dan menyebabkan antrean menumpuk. Pelayanan yang ditawarkan barbershop belum maksimal, dikarenakan saat ingin potong harus menyampaikan ke kapster untuk melakukan antrean. Oleh karena itu, kapster rentan salah panggil antrean. Penelitian menghasilkan rancangan user experience aplikasi pemesanan jadwal potong rambut barbershop di Kota Gresik guna mengurangi jumlah antrean. Metode penelitian menggunakan Human-Centered Design (HCD) dengan langkah analisis konteks pengguna, analisis kebutuhan pengguna, pembuatan desain solusi dan evaluasi desain solusi. Tahap evaluasi desain solusi, dilakukan pengujian usability testing dan User Experience Questionnaire (UEQ) kepada 10 pelanggan dan 3 admin. Hasil pengujian pelanggan, aspek efektivitas 88%, aspek efisiensi 0,162 goals/detik, aspek kepuasan 77 kategori good dengan grade scale B. Hasil pengujian admin, aspek efektivitas 80%, aspek efisiensi 0,136 goals/detik, aspek kepuasan 80 kategori good dengan grade scale B. Hasil UEQ Pelanggan terhadap aspek Attractiveness memperoleh kategori excellent, aspek Perspicuity, Efficiency, Dependability dan stimulation mendapatkan kategori good, aspek novelty mendapatkan kategori above average. Hasil UEQ admin terhadap aspek Attractiveness, Perspicuity, Efficiency, Stimulation, dan Novelty memperoleh kategori good. Aspek Dependability memperoleh kategori above average. Hasil ini menunjukkan desain solusi diterima dengan nilai usability yang baik dan pengalaman pengguna yang positif dengan nilai setiap aspeknya di atas rata-rata.