Evaluasi Desain Antarmuka Pengguna Sistem Surat Tugas Menggunakan Kerangka Kerja Goal-Directed Design: Kasus Filkom Apps

Evaluasi Desain Antarmuka Pengguna Sistem Surat Tugas Menggunakan Kerangka Kerja Goal-Directed Design: Kasus Filkom Apps

Penulis

  • Fachri Ramadhan Universitas Brawijaya
  • Ismiarta Aknuranda Universitas Brawijaya
  • Issa Arwani Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

Evaluasi, Filkom Apps, Goal-Directed Design, Post-Study System Usability Questionnaire, Usability

Abstrak

Filkom Apps adalah sebuah platform berbasis web yang dikembangkan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Filkom Apps sendiri digunakan oleh civitas akademika untuk menunjang kegiatannya sehari-hari, salah satunya adalah kegiatan dalam pembuatan dan pendistribusian surat tugas. Antarmuka pengguna fitur surat tugas Filkom Apps memegang peran penting dalam menciptakan pengalaman pengguna yang baik. Sejak awal Filkom Apps dibuat, belum pernah dilakukan evaluasi yang dilakukan sistematik mengenai antarmuka pengguna Filkom Apps khususnya pada fitur surat tugas.  Oleh karenanya dilakukan evaluasi antarmuka pengguna untuk mengetahui sejauh mana desain antarmuka mendukung tujuan pengguna dan juga mengukur tingkat kepuasan pengguna. Dengan menggunakan kerangka kerja goal-directed design yang terdiri dari tiga tahap research, modelling, dan requirement. Serta menggunakan kuesioner post-study system usability questionnaire (PSSUQ) untuk mengukur tingkat kepuasan pengguna. Evaluasi dilakukan dengan pengisian kuesioner PSSUQ, wawancara, dan observasi kepada 5 dosen FILKOM UB yang pernah pengguna fitur surat tugas Filkom Apps. Berdasarkan hasil analisis kuesioner PSSUQ didapatkan nilai secara keseluruhan sebesar 71,17 dari skala 0 sampai 100 yang menunjukkan tingkat kepuasan pengguna sudah cukup baik. Wawancara dan observasi juga dilakukan terhadap partisipan yang menghasilkan 10 permasalahan yang terjadi salah satunya yaitu tidak adanya halaman dokumentasi. Adapun usulan perbaikan berupa penambahan fungsi, perubahan format penambahan anggota kegiatan, penambahan notifikasi serta penambahan.

Referensi

Alexander, O., Ishak, Z., 2018. The Influence of User Interface Component on University Website Towards Student Enrollment. International Journal of Engineering & Technology.

Cooper, A., Reimann, R., Cronin, D., & Noessel, D., 2014. About face 4: the essentials of interaction design. Indianapolis: Wiley Publishing, Inc.

Gibbons, S., 2018. Journey Mapping 101. [Online] Nielsman Norman Group. Tersedia di <https://www.nngroup.com/articles/journey-mapping-101/> [Diakses 10 Oktober 2023]

Harley, A., 2015. Personas Make Users Memorable for Product Team Members. [Online] Nielsen Norman Group. Tersedia di <https://www.nngroup.com/articles/persona/> [Diakses 4 November 2023]

Lewis. J. R,. 2018. Measuring Perceives Usability: The CSUQ, SUS, and UMUX. International Journal of Human-Computer Interaction.

Nielsen, J., 2000. Why You Only Need to Test with 5 Users. [Online] Nielsen Norman Group. Tersedia di <https://www.nngroup.com/articles/why-you-only-need-to-test-with-5-users/>[Diakses 24 Desember 2023]

Sauro, J., & Lewis, J. R., 2016. Quantifying the User Experience: Practical statistics for user research. Morgan Kaufmann.

Williams, A., 2009. User-centered design, activity-centered design, and goal-directed design: a review of three methods for designing web applications. In Proceedings of the 27th ACM international conference on Design of communication, pp. 1-8.

Unduhan

Diterbitkan

21 Mar 2024

Cara Mengutip

Ramadhan, F., Aknuranda, I., & Arwani, I. (2024). Evaluasi Desain Antarmuka Pengguna Sistem Surat Tugas Menggunakan Kerangka Kerja Goal-Directed Design: Kasus Filkom Apps. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 8(3). Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/13476

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...