Implementasi Load Balancing Pada Server Dengan Menggunakan Algoritme Least Traffic Pada Software Defined Network

Implementasi Load Balancing Pada Server Dengan Menggunakan Algoritme Least Traffic Pada Software Defined Network

Penulis

  • Nur Fauzi Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Widhi Yahya Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Adhitya Bhawiyuga Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

software defined network, load balancing, least traffic, round robin

Abstrak

Pada penggunaan teknologi jaringan komputer yang terus berkembang pesat.Salah satu solusi untuk permasalahan tersebut adalah Software Defined Network yang merupakan konsep memisahkan antara control plane dan data plane.Control plane SDN yang bersifat programmable memungkinkan untuk menerapkan berbagai aplikasi jaringan, salah satunya load balancing. Load balancing merupakan metode pendistribusian kinerja server dalam melayani setiap request yang ada dan  membagi permintaan yang masuk untuk diberikan ke suatu server dengan memberikan layanan yang sama. Terdapat beberapa algoritme load balancing yang digunakan salah satunya algoritme round-robin, tetapi algoritme tersebut tidak memperhatikan traffic.Traffic merupakan aspek penting untuk memilih jalur menuju server.Dalam penelitian ini.Algoritme load balancing yang digunakan pada penelitian ini adalah Algoritme least traffic merupakan algoritme yang mengalokasikan jalur koneksi ke server dengan traffic  terpendek.Algoritme ini akan diuji dan dianalisis kinerjanya. Pengujian yang digunakan adalah pengujian fungsionalitas, throughput, packet loss, dan waktu korvegensi.Pada pengujian fungsionalitas mapping server algoritme least traffic menghandle request dari client lebih bagus dibandingkan algoritme round-robin karena algoritme least traffic tidak akan memilih jalur ke server yang terdapat beban traffic dan akan memilih jalur ke server lainnya.Pengujian throughput algoritme least traffic lebih unggul dibandingkan algoritme round robin pada kategori high.Sedangkan packet loss roud robin memiliki rata-rata 6,96% lebih tinggi dibandingkan least traffic dengan rata-rata 2,97%.Pada hasil pengujian waktu konvergensi, Waktu konvergensi yang diperoleh algoritma round robin adalah 10,51 detik berbanding 14,80 detik waktu yang didapat algoritma least traffic

Unduhan

Diterbitkan

12 Feb 2018

Cara Mengutip

Fauzi, N., Yahya, W., & Bhawiyuga, A. (2018). Implementasi Load Balancing Pada Server Dengan Menggunakan Algoritme Least Traffic Pada Software Defined Network. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 2(9), 3134–3141. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/2565

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...