Pengembangan Sistem Telehealth Dengan Diagnosis Penyakit Otomatis Berbasis Web
Kata Kunci:
penanganan kesehatan, sistem telehealth, konsultasi, diagnosis penyakit otomatisAbstrak
Kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Sehat atau tidaknya seseorang dapat mempengaruhi jalannya aktivitas sehari-hari. Di Indonesia banyak masyarakat yang minim mendapatkan penanganan kesehatan. Hal itu disebabkan oleh banyak faktor. Beberapa faktor tersebut seperti bagi masyarakat di daerah pedesaan, jarak puskesmas tidak selalu dekat dengan tempat tinggal dan bagi masyarakat perkotaan terkadang tidak memiliki waktu untuk antri di rumah sakit atau tidak mendapatkan pelayanan yang baik dari rumah sakit. Sistem telehealth dapat menyelesaikan masalah penanganan kesehatan di Indonesia. Dengan menggunakan sebuah sistem telehealth, dapat membantu masyarakat agar lebih dekat dengan dokter ataupun menghemat waktu dalam menangani penyakit atau konsultasi perihal kesehatan. Hasil pengembangan dari sistem telehealth ini adalah adanya fungsi untuk konsultasi dengan dokter dalam bentuk chatbox real-time dimana pengguna tidak perlu me-reload halaman untuk mendapatkan balasan konsultasi. Terdapat pula fungsi diagnosis penyakit otomatis dengan menggunakan perhitungan metode dempster-shafer dimana pengguna dapat mendiagnosis penyakit berdasarkan gejala-gejala yang dialami dan beberapa fungsi pendukung lainnya. Pengujian kebutuhan fungsional yang dilakukan menggunakan pengujian whitebox dan blackbox menghasilkan tingkat keberhasilan sebesar 100%. Serta untuk pengujian kebutuhan non-fungsional security, compatibility, dan performance yang dilakukan dengan menggunakan bantuan beberapa alat bantu menghasilkan tingkat keberhasilan sebesar 100%.
Kata kunci: penanganan kesehatan, sistem telehealth, konsultasi, diagnosis penyakit otomatis