Klasifikasi Penyakit Skizofrenia dan Episode Depresi Pada Gangguan Kejiwaan Dengan Menggunakan Metode Support Vector Machine (SVM)
Kata Kunci:
Gangguan Kejiwaan, Skizofrenia Hebefrenik, Episode Depresi Berat dengan Gejala Psikotik, Klasifikasi, Support Vector MachineAbstrak
Gangguan kejiwaan adalah suatu gangguan pada otak manusia yang tidak normal atau berbeda dari orang pada umumnya. Pada gangguan kejiwaan terdapat berbagai macam jenis penyakit di dalamnya. Skizofrenia dan Depresi merupakan jenis gangguan kejiwaan yang banyak diderita oleh masyarakat. Terdapat juga jenis-jenis penyakit Skizofrenia dan Depresi, salah satu jenis pada masing-masing penyakit adalah Skizofrenia Hebefrenik dan Episode Depresi Berat dengan Gejala Psikotik. Menurut data yang ada di Rumah Sakit Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang, kedua penyakit ini masuk dalam 10 besar diagnosis penyakit pasien rawat jalan dan pasien rawat jalan IGD periode tahun 2017 yang mencapai lebih dari 22.000 orang. Dikarenakan banyaknya pasien yang terserang penyakit tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat mengklasifikasikan penyakit Skizofrenia Hebefrenik dan Episode Depresi Berat dengan Gejala Psikotik. Klasifikasi merupakan pembuatan suatu model yang digunakan untuk mengelompokkan suatu objek yang memiliki ciri-ciri yang sama ke dalam suatu kelas yang telah ditentukan. Dalam klasifikasi penyakit ini, digunakan algoritme klasifikasi yaitu support vector machine (SVM) dengan kernel polynomial of degree 2. Data yang digunakan sebanyak 200 data yang diambil dari RSJ. Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang, data ini terdiri dari 80% data latih dan 20% data uji. Metode pengujian yang digunakan adalah dengan K-Fold Cross ValidationI. Berdasarkan hasil pengujian parameter SVM didapat nilai rata-rata akurasi tertinggi sebesar 79% dengan nilai γ = 0,00001, λ = 0,1, C = 0,01, itermax = 150, dan ɛ = 1.10-10.