Evaluasi Usability Pada Aplikasi KRL Access Dengan Menggunakan Metode Evaluasi Heuristik

Evaluasi Usability Pada Aplikasi KRL Access Dengan Menggunakan Metode Evaluasi Heuristik

Penulis

  • Venzy Pertiwi Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Ismiarta Aknuranda Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Satrio Hadi Wijaya Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

usability, evaluasi usability, evaluasi heuristik, severity rating, aplikasi mobile

Abstrak

KRL Access merupakan aplikasi mobile resmi milik PT Kereta Commuter Indonesia yang dapat digunakan oleh para pengguna KRL Jabodetabek untuk menemukan informasi mengenai jadwal kedatangan kereta dan rute yang dilewati kereta. Pengguna dari aplikasi KRL Access tentunya memiliki beberapa persoalan ketika menggunakan aplikasi tersebut. Supaya manfaat dari KRL Access dapat tercapai, maka usability sistem dapat memungkinkan pengguna untuk mendapatkan hasil sesuai harapan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode evaluasi heuristik untuk mengetahui permasalahan usability apa saja yang mungkin terjadi pada KRL Access. Evaluator yang terlibat dalam proses evaluasi heuristik ini berjumlah 4 orang evaluator usability expert. Evaluasi usability dengan metode evaluasi heuristik menghasilkan total temuan permasalahan usability sebanyak 24 permasalahan yang ditemukan oleh para evaluator usability expert. Dari total 24 permasalahan usability, ditemukan rata-rata severity rating yang dapat diklasifikasikan menjadi 3 dari 4 kategori yaitu catastrophic, mayor, dan minor. Nilai rata-rata severity rating tertinggi dimiliki oleh prinsip heuristik H-3 (User control and freedom) dan H-10 (Help and documentation). Masing-masing prinsip heuristik memiliki nilai rata-rata severity rating sebesar 2,75. Sedangkan permasalahan usability terbanyak ditemukan pada prinsip heuristik H-1 (Visibility of system status) dengan 28,12% dari keseluruhan permasalahan usability.

Unduhan

Diterbitkan

09 Jan 2019

Cara Mengutip

Pertiwi, V., Aknuranda, I., & Wijaya, S. H. (2019). Evaluasi Usability Pada Aplikasi KRL Access Dengan Menggunakan Metode Evaluasi Heuristik. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(3), 2235–2242. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/4626

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...