Pengembangan Sistem Informasi Reservasi Pada CV. Dwi Artha Indah Samarinda Menggunakan Metode Rational Unified Process
Kata Kunci:
sistem informasi, reservasi, Rational Unified Process (RUP), User Acceptance Test (UAT), iterativeAbstrak
Dwi Artha Indah merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa penyewaan peralatan pesta. Pada proses operasional yang masih dijalankan secara manual, timbul permasalahan salah satunya ialah waktu pada proses pengecekan ketersediaan peralatan sering kali melebihi batas prosedur. Berdasarkan permasalahan tersebut dilakukan pengembangan sistem informasi guna mengoptimalkan proses bisnis perusahaan. Proses pengembangan dilakukan dengan menggunakan metode Rational Unified Process (RUP), yang dipilih karena bersifat dinamis dan iterative sehingga dapat menanggapi perubahan kebutuhan yang tidak terdefinisi dengan baik. Pada fase inception, analisis proses bisnis berfokus pada transaksi penyewaan, penjadwalan pengiriman/penjemputan peralatan, serta pelaporan perbaikan peralatan. Pada fase elaboration, didapatkan hasil analisis kebutuhan meliputi 22 kebutuhan fungsional serta 1 kebutuhan non-fungsional. Lalu fase construction, pengujian black-box dilakukan melalui 39 test case dengan kesimpulan sistem dapat berjalan dengan baik. Serta pengujian compatibility dengan hasil sistem dapat dijalankan pada 4 browser berbeda tanpa adanya kesalahan fatal. Fase terakhir ialah transition, dilakukan pengujian User Acceptance Test (UAT) kepada setiap aktor dengan hasil tingkat penerimaan pada aktor admin sebesar 88.88%, koordinator gudang sebesar 88%, dan pimpinan sebesar 90%. Dapat disimpulkan seluruh aktor sangat setuju dengan fungsionalitas sistem. Melalui pengembangan tersebut, dihasilkan sistem informasi yang dapat memfasilitasi pengelolaan transaksi penyewaan, penjadwalan pengiriman/penjemputan peralatan, dan pelaporan perbaikan peralatan.