Pengembangan Aplikasi Access Information Support System Berbasis Android (Studi Kasus: Unit Data Access Management & Inventory Telkom Regional 5)

Pengembangan Aplikasi Access Information Support System Berbasis Android (Studi Kasus: Unit Data Access Management & Inventory Telkom Regional 5)

Penulis

  • Ach Iqro Dakwahaningrat Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Adam Hendra Brata Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Lutfi Fanani Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

AISS, android, prototype, usability, KPI

Abstrak

Unit Data Access Management & Inventory (UDAMI) merupakan salah satu divisi pada Telkom Regional 5. Key Performance Indicator (KPI) adalah satu set ukuran kuantitatif yang digunakan perusahaan atau organisasi untuk mengukur dan membandingkan kinerja dalam hal memenuhi tujuan strategis dan operasional mereka. Kendala pada UDAMI yaitu pelaporan KPI yang masih dilakukan secara manual. Seluruh pegawai UDAMI menggunakan smartphone android dalam aktivitas kesehariannya. Maka dari itu, aplikasi Access Information Support System (AISS) berbasis android dibuat untuk menggantikan proses bisnis pelaporan KPI konvensional menjadi digital. Dalam pengembangannya, AISS menerapkan metode prototype karena kebutuhan UDAMI belum terdefinisi secara keseluruhan diawal. Berdasarkan dari hasil pengujian unit dan validasi didapatkan hasil 100% valid yang menunjukkan bahwasannya aplikasi AISS berjalan sesuai dengan kebutuhan. Hasil dari pengujian usability dengan menggunakan metode task scenario dan menggunakan metode USE questionnaire didapatkan hasil sebesar 100% untuk metode task scenario dan hasil sebesar 96,20% untuk metode USE questionnaire, Hal ini menunjukan bahwa tingkat keberhasilan aplikasi AISS memasuki kategori sangat baik dalam menjawab permasalahan KPI. Hasil dari pengujian compatibility mendapatkan presentase kelayakan 100% yang menandakan aplikasi AISS dapat berjalan pada perangkat android berbeda dengan sangat baik.

Unduhan

Diterbitkan

09 Jan 2019

Cara Mengutip

Dakwahaningrat, A. I., Brata, A. H., & Fanani, L. (2019). Pengembangan Aplikasi Access Information Support System Berbasis Android (Studi Kasus: Unit Data Access Management & Inventory Telkom Regional 5). Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(3), 2320–2327. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/4712

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...