Perancangan User Experience Aplikasi Pemesanan Katering Sekolah Dengan Menggunakan Metode Human-Centered Design
Kata Kunci:
user experience, human-centered design, UEQ, usability testing, katering sekolahAbstrak
Mayoritas katering pada saat ini menyediakan menu dalam sebuah paket dan setiap nutrisi dan kalori pada setiap menu paket telah diukur seimbang setiap harinya. Tetapi beberapa siswa yang berlangganan katering tidak menghabiskan makan siangnya dikarenakan salah satu faktornya adalah tidak menyukai beberapa makanan dalam paket menu pada hari tersebut. Hal ini membuat siswa-siswi tersebut lesu seharian karena tidak kekurangan energi untuk menjalankan kegiatan belajar. Dengan permasalahan tersebut maka perlu dilakukan sebuah solusi inovasi baru yang dapat menjadi kebutuhan bagi para pengguna khususnya orangtua untuk anaknya yang berlangganan katering. Perancangan user experience ini diperlukan agar pada pengembangan aplikasi tersebut akan didapatkan hasil user experience dengan tingkat keberhasilan dan tingkat kepuasan yang baik. Human-centered Design (HCD) adalah pendekatan interaktif yang bertujuan untuk membuat sistem yang dapat digunakan dan berguna dengan berfokus pada kebutuhan pengguna dengan meningkatkan aspek efektivitas dan efisiensi pengguna dan kepuasan. Hasil dari evaluasi desain dengan usability testing mendapatkan hasil sebesar 96,39% dan hasil evaluasi User Experience Questionnaire (UEQ) pada perancangan user experience aplikasi katering ini mendapatkan nilai positif dan mendapatkan kategori excellent pada aspek attractiveness, perspicuity, efficiency, dependability, stimulation dan novelty. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa desain solusi memberikan persepsi yang positif dari segi user experience dan baik dari segi usability.