Pengembangan Aplikasi Perangkat Bergerak Pengobatan Tuberculosis Berbasis Android Menggunakan Personal Extreme Programming (Studi Kasus : Puskesmas Polowijen)

Pengembangan Aplikasi Perangkat Bergerak Pengobatan Tuberculosis Berbasis Android Menggunakan Personal Extreme Programming (Studi Kasus : Puskesmas Polowijen)

Penulis

  • Muhammad Ilham Wibowo Universitas Brawijaya
  • Adam Hendra Brata Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Komang Candra Brata Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

Android, Agile, PXP

Abstrak

Pada tahun 2017, penderita Tuberculosis di Kota Malang mengalami peningkatan dari tahun 2016 sebanyak 2,26% dengan tingkat kesuksesan pengobatan sebesar 66,95%. Namun, pasien yang benar-benar selesai menjalani pengobatan hanya sebesar 13,47% dari penderita yang menjalani pengobatan sejak tahun 2016. Tingkat kesembuhan pada Puskesmas Polowijen berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Kota Malang sebesar 66,67% dengan jumlah pasien yang menjalani pengobatan TB secara lengkap hanya 12,5%. Maka dari itu dalam penelitian ini penulis membangun sebuah aplikasi asistensi pengobatan Tuberkulosis. Platform yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi ini adalah Android, karena sebanyak 93,22% penduduk Indonesia merupakan pengguna Android dan 100% dari responden merupakan pengguna Android. Untuk mengembangkan aplikasi tersebut dalam penelitian ini menggunakan metode pengembangan PXP yang merupakan salah satu turunan metode pengembangan agile dan diperuntukan pengembang otonom. Metode pengembangan PXP mendukung pengembangan cepat dan meningkatkan kinerja pengembang dengan memanfaatkan proses evaluasi untuk mengetahui factor penghambat dari proses pengembangan. Terdapat kendala dalam melakukan unit testing terhadap kelas Firebase Database Reference, disebabkan karena kelas bersifat final. Pengujian usability dengan menggunakan metode SUS mendapatkan hasil 81,25 untuk sisi pasien, 81,25 untuk sisi PMO dan 80 untuk sisi supervisi.

Unduhan

Diterbitkan

13 Jan 2020

Cara Mengutip

Wibowo, M. I., Brata, A. H., & Brata, K. C. (2020). Pengembangan Aplikasi Perangkat Bergerak Pengobatan Tuberculosis Berbasis Android Menggunakan Personal Extreme Programming (Studi Kasus : Puskesmas Polowijen). Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 3(10), 9395–9401. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/6434

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...