Sistem Pendeteksi Kesegaran Ikan Bandeng Berdasarkan Bau Dan Warna Daging Berbasis Sensor MQ135 Dan TCS3200 Dengan Metode Naive Bayes
Kata Kunci:
Kesegaran ikan, MQ135, TCS3200, Naive BayesAbstrak
Kesegaran ikan bandeng dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya adalah waktu penyimpanan ikan. Dalam proses penyimpanan dan pengolahan pada pedagang dan rumah tangga, masih dilakukan secara manual dan menyebabkan kesalahan dalam menentukan kesegaran ikan bandeng. Untuk mengatasi masalah tersebut akan dilakukan perancangan alat yang dapat menentukan kesegaran ikan bandeng secara cepat dan otomatis. Dalam pembuatan alat ini akan digunakan mikrokontroler arduino serta sensor gas MQ135 untuk mendeteksi amonia, dan sensor TCS3200 untuk mendeteksi warna RGB dari daging ikan bandeng. Hasil dari dua sensor tersebut yang berupa 4 parameter atau fitur untuk nantinya akan digunakan untuk menentukan kesegaran ikan bandeng dengan metode naive bayes... Metode Naive Bayes dipilih karena metode ini sangat fleksibel jika ada perubahan pada data latih, dan membutuhkan data latih yang sedikit untuk bisa melakukan perhitungan naive bayes, dan terakhir hasil dari klasifikasi metode ini juga cukup akurat. Dari pengujian yang dilakukan mulai dari pengujian sensor metode dan waktu komputasi hasilnya adalah persentase error TCS3200 ketika mendeteksi RGB daging adalah sebesar 2,2%. Pada pengujian sensor MQ135 diperoleh nilai korelasi sensor dengan tegangan output sebesar 99,22%. Untuk pengujian metode menggunakan 100 data latih dan 18 data uji, klasifikasi menggunakan naive bayes memperoleh akurasi sebesar 94,4% dengan waktu komputasi rata-rata selama 2,7 detik.