Pembangunan Aplikasi Pelaporan Informasi Jalan Rusak di Kota Malang
Kata Kunci:
android, dpupr, pelaporan, jalan, rusakAbstrak
Jalan sebagai prasarana transportasi dapat mengalami kerusakan yang disebabkan oleh berbagai hal. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) merupakan otonomi daerah pada bidang infrastruktur yang meliputi jalan di kota Malang. Masyarakat dapat mengadukan jalan rusak kepada DPUPR melalui website pengaduan online milik pemkot karena DPUPR tidak memiliki sarana sendiri. Pada penelitian ini dikembangkan sebuah aplikasi pelaporan jalan rusak yang dapat menerima laporan masyarakat terkait informasi jalan rusak yang diterima oleh DPUPR. Aplikasi dikembangkan dengan metode System Development Life Cycle Waterfall yang terdiri dari enam tahap, yaitu studi literatur, analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, pengujian, kesimpulan dan saran. Pada penelitian ini dihasilkan 13 kebutuhan fungional dan dua kebutuhan non-fungsional dengan tiga aktor pada analisis kebutuhan, dari kebutuhan tersebut dihasilkan perancangan berupa perancangan arsitektur, komponen, data dan antarmuka dengan hasil implementasi berupa implementasi kode, data dan antarmuka. Hasil dari implementasi diuji dengan Blackbox testing menggunakan pengujian validasi dengan tiga kasus uji 100% valid dan Whitebox testing menggunakan pengujian unit dengan tiga sampel 100% valid, pengujian usabilitas dilakukan dengan metode System Usability Scale dengan enam responden yang menghasilkan skor 75.25, pengujian kompatibilitas juga dilakukan dengan menggunakan Firebase Test Lab dengan hasil aplikasi dapat dijalankan pada lima perangkat berbeda dengan tingkat API yang berbeda.