Implementasi Wireless Sensor Network Untuk Mendeteksi Gas Amonia Pada Kandang Ayam Menggunakan Modul Wifi ESP8266

Implementasi Wireless Sensor Network Untuk Mendeteksi Gas Amonia Pada Kandang Ayam Menggunakan Modul Wifi ESP8266

Penulis

  • Mahdi Fiqia Hafis Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Nurul Hidayat Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Arief Andy Soebroto Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

gas amonia, peternakan ayam, sensor-mq135, ESP, ammonia gas, chicken farms, sensor-mq135, ESP

Abstrak

Kita sebagai warga negara Indonesia merasa bangga dengan potensi tinggi yang dimiliki, khususnya dibidang peternakan dan pertanian. Dengan adanya usaha ternak ayam tidak sedikit yang menjadi pencipta lapangan kerja baru serta menjadi mandiri dalam berkarya. Masalah yang sering dialami oleh peternak ayam adalah gas amonia yang ditimbulkan oleh kotoran ayam  sendiri, gas amonia ini nantinya dapat menyebabkan ganguan pada manusia dan juga ayam itu sendiri. Gangguan pada manusia antara lain berupa gangguan pernafasan, iritasi mata, dan keracunan yang berupa gejala kejang-kejang.  Adanya teknologi internet of thing, dapat mempermudah kita dalam  memantau kadar gas amonia di area peternakan ayam yang disajikan dalam bentuk ppm dengan memanfaatkan sensor mq-135 yang bisa mendeteksi kadar gas amonia. Data yang telah diambil oleh client akan ditampung oleh master dan akan ditampilkan pada laman web dengan bantuan gateway untuk mengetahui kadar gas amonia yang berada pada area peternakan ayam tersebut. Hasil penelitian dimulai dari pengujian quality of service untuk megetahui kinerja dari jaringan waktu koneksi perangkat untuk mengirimkan data sampai ke server. Dan pengujian fungsi alat yang berhasil bekerja dimana sensor mq-135 yang bisa mendeteksi kadar gas berbahaya amonia (NH3).

Unduhan

Diterbitkan

11 Nov 2020

Cara Mengutip

Hafis, M. F., Hidayat, N., & Soebroto, A. A. (2020). Implementasi Wireless Sensor Network Untuk Mendeteksi Gas Amonia Pada Kandang Ayam Menggunakan Modul Wifi ESP8266. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 4(11), 4080–4088. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/8233

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...