Pengembangan Sistem Manajemen Klinik Hewan Berbasis Web (Studi Kasus: Rakki Pet Clinic & Klinik Hewan UB)

Pengembangan Sistem Manajemen Klinik Hewan Berbasis Web (Studi Kasus: Rakki Pet Clinic & Klinik Hewan UB)

Penulis

  • Fadel Muhammad Hasanuddin Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Achmad Arwan Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya
  • Faizatul Amalia Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Brawijaya

Kata Kunci:

Klinik Hewan, Rekam Medis, Web, Waterfall., Veterinary clinic, medical Record, web, waterfall.

Abstrak

Rakki Pet Clinic dan Klinik Hewan UB merupakan klinik hewan yang berada di Kota Malang. Klinik hewan ini menawarkan layanan klinik hewan, grooming, pet shop, dan pet hotel. Pengunjung klinik hewan ini dapat berkisar 350-500 pasien perbulannya. Dengan kisaran jumlah pasien tersebut, Rakki Pet Clinic dan Klinik Hewan UB masih mendokumentasikan proses bisnisnya secara manual, mulai dari pendaftaran pasien, rekam medis, hingga perekapan kegiatan personil. Proses dokumentasi yang manual akan mempersulit proses pelayanan dan akan menimbulkan masalah, misalnya dalam hal pencarian rekam medis yang tercecer, kesalahan dalam penulisan rekam medis, pendaftaran pasien, janji temu dokter, hingga rekap kegiatan personil yang tidak sesuai dengan data yang tercatat secara digital. Hal tersebut dapat merugikan waktu, tenaga, kesehatan dan finansial semua bagian yang terlibat, mulai dari hewan itu sendiri, pemilik hewan, pemilik klinik, hingga paramedis yang bertugas. Pengembangan sistem yang memanfaatkan teknologi berbasis web merupakan solusi terhadap permasalahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan sistem, rancangan sistem, dan implementasi sistem manajemen klinik hewan berbasis web yang dikembangkan dengan metode waterfall. Hasil dari analisis kebutuhan pada penelitian ini didapatkan 50 fungsional sistem serta 5 aktor yang akan berhubungan langsung dengan sistem. Sistem diuji menggunakan pengujian unit, pengujian integrasi, pengujian validasi, dan compatibility. Semua hasil pengujian didapatkan hasil 100% valid, menunjukkan sistem mampu berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Unduhan

Diterbitkan

26 Jan 2021

Cara Mengutip

Hasanuddin, F. M., Arwan, A., & Amalia, F. (2021). Pengembangan Sistem Manajemen Klinik Hewan Berbasis Web (Studi Kasus: Rakki Pet Clinic & Klinik Hewan UB). Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 5(1), 381–388. Diambil dari https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/8477

Terbitan

Bagian

Artikel
Loading...